Showing posts with label Janganlah Kamu membicarakan semua yang kamu dengar. Show all posts
Showing posts with label Janganlah Kamu membicarakan semua yang kamu dengar. Show all posts

Janganlah Kamu membicarakan semua yang kamu dengar

Janganlah Kamu membicarakan semua yang kamu dengar. Abu Hurairah SA didalam hadistnya menuturkan, Rasulullah Saw bersabda; “ Cukuplah menjadi suatu dosa bagi seseorang apabila ia membicarakan semua yang telah ia dengar.” (HR.Muslim)

Penjelasan:
Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam bersabda,
Cukuplah seseorang dikatakan berdusta bila menceritakan segala hal yang ia dengar.” [HR. Muslim dari Hafsh bin ‘Ashim radhiyaLlaahu’anhu]

“Adapun makna hadits ini dan makna atsar-atsar yang semisalnya adalah, peringatan dari menyampaikan setiap berita yang didengarkan oleh seseorang, karena biasanya ia mendengar kabar yang benar dan yang dusta, maka jika ia menyampaikan setiap yang ia dengar, berarti ia telah berdusta karena menyampaikan sesuatu yang tidak terjadi.” [Syarh Shahih Muslim, 1/75]

“Maksudnya adalah, jika ia tidak memastikan kebenaran suatu berita yang ia dengar (maka ia dianggap pendusta), sebab biasanya berita yang ia dengar terkadang benar dan terkadang dusta, maka jika ia menyampaikan semua yang ia dengar, ia tidak akan lolos dari kedustaan.” [Faidhul Qodir, 5/3]

Dan janganlah kamu mengatakan terhadap apa yang disebut-sebut oleh lidahmu secara dusta “ini halal dan ini haram”, untuk mengada-adakan kebohongan terhadap Allah. Sesungguhnya orang-orang yang mengada-adakan kebohongan terhadap Allah tiadalah beruntung”. (QS. An Nahl [16] : 116).


“Hal ini merupakan pembahasan yang agung yaitu seputar ilmu. Seseorang hendaklah ia tidak berbicara tentang sesuatu yang ia tidak memiliki ilmu tentangnya. 

Jika dia mengetahui sesuatu tentangnya hendaklah ia berbicara sebatas keilmuannya namun apabila ia tidak mengetahuinya maka hendaklah ia tidak mengatakan sesuatu tentangnya. 

Tidak boleh berbicara dalam masalah agama tanpa ilmu namun hendaklah ia diam dan mengatakan ‘Allahu a’lam”.
Share:

SELAMAT DATANG

Translate

ARTIKEL POPULER

Artikel Bermanfaat Bagi Kehidupan

POSTINGAN TERBARU

Analisa GOLD 26 Nopember 2021

mari kita simak XAUUSD dalam 1 Jam untuk menentukan Level harga Support dan Resistance intraday berikut: Resistance2 (R2) : 1812...

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Label Clouds