Showing posts with label #Dialog "Nabi Zakariya". Show all posts
Showing posts with label #Dialog "Nabi Zakariya". Show all posts

#Dialog "Nabi Zakariya"


dialog
masdagu.blogspot.com

Juz 16 dimulai dari surat Al-Kahfi ayat:75 sampai surat Al-Anbiyaa ayat:135. 

QS: Maryam ayat 2-11,

(Yang dibacakan ini adalah) penjelasan tentang rahmat Tuhan kamu kepada hamba-Nya, Zakaria,

yaitu tatkala ia berdoa kepada Tuhannya dengan suara yang lembut. 

Ia berkata "Ya Tuhanku, sesungguhnya tulangku telah lemah dan kepalaku telah ditumbuhi uban, dan aku belum pernah kecewa dalam berdoa kepada Engkau, ya Tuhanku. 

Dan sesungguhnya aku khawatir terhadap mawaliku sepeninggalku, sedang isteriku adalah seorang yang mandul, maka anugerahilah aku dari sisi Engkau seorang putera, yang akan mewarisi aku dan mewarisi sebahagian keluarga Ya'qub; dan jadikanlah ia, ya Tuhanku, seorang yang diridhai". 

Hai Zakaria, sesungguhnya Kami memberi kabar gembira kepadamu akan (beroleh) seorang anak yang namanya Yahya, yang sebelumnya Kami belum pernah menciptakan orang yang serupa dengan dia. 

Zakaria berkata: "Ya Tuhanku, bagaimana akan ada anak bagiku, padahal isteriku adalah seorang yang mandul dan aku (sendiri) sesungguhnya sudah mencapai umur yang sangat tua". 

Tuhan berfirman: "Demikianlah". Tuhan berfirman: "Hal itu adalah mudah bagi-Ku; dan sesunguhnya telah Aku ciptakan kamu sebelum itu, padahal kamu (di waktu itu) belum ada sama sekali". 

Zakaria berkata: "Ya Tuhanku, berilah aku suatu tanda". Tuhan berfirman: "Tanda bagimu ialah bahwa kamu tidak dapat bercakap-cakap dengan manusia selama tiga malam, padahal kamu sehat". 

Maka ia keluar dari mihrab menuju kaumnya, lalu ia memberi isyarat kepada mereka; hendaklah kamu bertasbih di waktu pagi dan petang. 

Firman Alloh tentang mukjizat yang diberikan kepada nabi Zakaryia, dalam dialog tentang doanya yang dikabulkan, penuh keheranan dalam fikiran manusia. 

Nabi Zakaria berdoa kepada Allah dengan suara yang lembut dengan khusyu, karena Nabi Zakaria sangat ingin memperoleh seorang anak, dia berdoa yang intinya : "terasa tulangnya sudah lemah, rambutnya sudah banyak uban, namun ingin punya keturunan, seorang anak yang akan mewarisi keluarganya, keturunan nabi Yakub, seorang anak yang dirdloi Alloh” 

Artikel Terkait :

Allah SWT pun mengabulkan doa Nabi Zakaria : “Nabi  Zakaria akan memperoleh seorang anak yang bernama, Yahya, yaitu nama yang sebelumnya belum pernah ada.” 

Namun kemudian, nabi Zakariya ragu dengan kabar itu, walau sangat membahagiakan, mengingat kondisi beliau yang sudah sangat tua dan istrinya pun selama ini diketahui seoranh wanita yang mandul. Nabi Zakariya bertanya kepada Alloh : Bagaimana bisa memperoleh seorang anak, sedangkan umur sudah sangat tua dan istriku tidak dapat memperoleh anak,” 

Kemudian Alloh menjawab dengan analogi, bahwa bagi Alloh dengan mudah dapat melakukannya "seperti saat Alloh telah menciptakan manusia sebelumnya.” 

Dengan kata Kun fa Yakun maka jadilah dan terus menerus belangsung proses pembuatan atau kejadian suatu ciptaan Alloh dalam sekejap tanpa menunggu. 

Analoginya, Manusia diciptakan dari tanah dan air yang berbentuk lumpur, setelah dibentuk kemudian ditiupkan Roh, maka jadilah manusia. 

Dan berbagai mukjizat lainnya yg pernah perlihatkan pada kaum beberapa nabi untuk menunjukan kenabiannya, misal dengan memukulkan tongkat maka terbelahlah laut untuk bisa dijalani kaum bani Isroil pengikut nabi Musa. 

Dalam kisah ini, seorang laki-laki yang sudah tidak memilliki Sperma, tidak dapat membuahi seorang wanita, kemudian wanita ybs sudah dinyatakan mandul pula sejak lama yang artinya tidak tersedia Telur dalam rahimnya, tetapi bisa dikaruniai anak. 

Karena ragu, nabi Zakariya meminta tanda, dan tandanya tidak dapat bercakap-cakap dengan manusia selama tiga malam. 

Nabi Zakaria pun mulai bertasbih pada waktu pagi dan malam hari. Ternyata benar,  Nabi Zakaria pun tidak bisa berkata-kata selama tiga hari. 

Jika Nabi Zakaria pergi ke tempat ibadah, dia menyuruh orang beribadah dengan menggunakan isyarat saja. 

Akhiranya dikarunia anak bernama Nabi Yahya. 

Semoga memberi semangat untuk berdoa secara khuyu dan suara lembut, tanpa ragu  . . Aamiin 

Oleh : Rudi Rubiandini | 20 Mei 2020


Share:

SELAMAT DATANG

Translate

ARTIKEL POPULER

Artikel Bermanfaat Bagi Kehidupan

POSTINGAN TERBARU

Analisa GOLD 26 Nopember 2021

mari kita simak XAUUSD dalam 1 Jam untuk menentukan Level harga Support dan Resistance intraday berikut: Resistance2 (R2) : 1812...

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Label Clouds